http://juliantowibowo25.blogspot.com/
Wow! Itulah kesan pertama saya begitu
menginjakkan kaki di Dubai, Uni Emirat Arab. Tata kotanya rapi, bersih,
tertib dan modern. Sebuah kawasan yang beberapa puluh tahun lalu masih
berupa gurun pasir kini telah bertransformasi menjadi megapolitan, surga
dunia bagi mereka yang berada. Apa saja yang diinginkan, ada.
Dubai adalah salah satu emirates dari 7
bagian Uni Emirat Arab. Hampir 85% lebih orang yang tinggal di Dubai ini
adalah ekspatriat, alias bukan warga lokal. Beragam suku dan ras ada
disini. Mengingatkan saya pada salah satu ayat di dalam Al Quran, surat
Al Hujurat ayat 13 tentang hal ini.
Oke, tenang! postingan kali ini saya
bukannya mau khotbah. Dalam rangka posting bareng teman-teman Travel
Bloggers Indonesia dalam project #14on14 saya sekedar ingin sharing 14
Tempat Wisata Menarik Di Dubai yang alhamdulillah “akhirnya” bisa saya
kunjungi. Mengapa “akhirnya”? Karena selama ini hanya bisa melihat foto,
video ataupun liputan di TV hehe.
Burj Khalifa
Sampai tulisan ini diturunkan, gedung
ini masih memegang rekor dengan predikat sebagai gedung tertinggi di
dunia. Burj Khalifa memiliki tinggi 828 meter. Berlokasi di Dubai
Downtown, gedung ini menjadi landmark utama kebanggaan Dubai. Pengunjung
bisa naik sampai ke dek observasi di lantai 124 untuk melihat landscape
Dubai, bahkan Uni Emirat Arab jika cuaca cerah & jarak pandang
jauh. Pada malam hari, di taman Burj Khalifa ada pertunjukan air mancur
yang sangat atraktif.
Burj Al Arab
Hotel bintang 7 ini berada di kawasan
beachfront Dubai. Dinobatkan sebagai satu-satunya hotel bintang 7 di
dunia. (Bintang 5 aja udah kece, gimana bintang 7 ya?). Tidak
sembarangan orang bisa masuk ke hotel ini, hanya untuk tamu yang sudah
reservasi saja. Untuk yang ingin merasakan menginap di Burj Al Arab,
siap-siap saja merogoh kocek 5.300an dirham atau sekitar Rp.
19.000.000,- per malam. *glek*
Palm Jumeirah
Pulau buatan di teluk Persia ini
merupakan hasil reklamasi. Jika dilihat dari atas, berbentuk menyerupai
pohon palem. Ada banyak hotel, resorts, villa dan apartemen disini.
Diantaranya Fairmont Hotel, Atlantis, Ocana, Rixos, dll. Suasananya
relatif lebih sepi jika dibandingkan dengan downtown.
Miracle Garden
Taman bunga bagi kita orang yang tinggal
di daerah tropis tentu sudah biasa. Karena memang iklimnya mendukung
tumbuhnya beraneka ragam flora fauna. Tapi ini di Dubai. Mereka berhasil
menyulap gurun pasir menjadi taman bunga yang beraneka warna. Hebat!
Oiya, lokasinya berada di kawasan Dubailand area, Al Barsha South 3 yang
jauh dari pusat kota.
Bastakia Quarter
Sebagian orang hanya tahu Dubai dengan
gedung-gedung pencakar langitnya. Namun ternyata ada sejarah panjang
dibalik megapolitan ini. Kawasan Bastakia Quarter ini menyajikan suasana
lain dari Dubai. Disini bisa kita temukan Old Dubai atau kota lamanya
Dubai. Sebuah kompleks pemukiman Arab kuno di kawasan Al Fahidi. Ada
banyak museum disini, diantaranya museum koin, perangko, arsitektur
arab, kopi, dll. Bastakia menjadi salah satu spot favorit saya di Dubai.
Dubai Museum
Sebuah benteng kuno bernama Al Fahidi
fort, disulap menjadi museum yang atraktif oleh pemerintah Dubai. Di
museum ini kita disuguhkan diorama sejarah peradaban dan perkembangan
Dubai. Cukup dengan membeli tiket seharga 3 dirham saja, kita bisa masuk
Dubai Museum.
Naif Market
Pasar ini mirip-mirip dengan Pusat
Grosir Solo, atau mungkin pasar Tanah Abang di Jakarta. Ada banyak kios
yang menjual beraneka ragam kebutuhan sandang seperti abaya, kaftan,
kain sari, minyak wangi, dll dengan harga miring. Cocok untuk mencari
oleh-oleh. Jika ada pengunjung berwajah melayu, para penjual lokal
disini sudah fasih menyapa dengan: “apa kabar, murah-murah,
cantik-cantik”. Hihi.
Dubai Marina
Sebenarnya Dubai Marina merupakan sebuah
kawasan pemukiman yang padat dengan hotel, apartemen dan mall. Disnilah
biasanya ratusan yacht bersandar. Kalau ingin naik Dhow Cruise, atau
berlayar sambil makan malamn dengan kapal arab model kuno, juga dari
sini. Kompleks satu dan lainnya dihubungkan dengan trem. Kece!
Dubai Metro
Metro menjadi sarana transportasi publik
yang murah meriah. Mengapa saya masukkan dalam salah satu tempat yang
menarik? Karena dari jendela metro kita bisa melihat landscape Dubai
dari view yang berbeda. Favorit saya adalah gerbong paling depan atau
belakang. Kalau pas kurang kerjaan, nongkrong aja disitu, naik dari
stasiun ujung ke ujung.
Madinat Jumeirah
Kompleks hotel, resorts dan pasar
souvenir dengan arsitektur arab kuno. Bagi pecinta wisata arsitektur dan
belanja, tentu Madinat Jumeirah ini akan sangat menarik. Jangan terlalu
tergoda dengan souvenir yang dijual disini, karena harganya relatif
lebih mahal. Bisa 3 kali lipatnya.
Deira City Center
Semacam kota satelitnya Dubai Downtown.
Bisa dijangkau dengan Metro. Apa yang menarik disini? Pasar
rempah-rempah atau orang lokal menyebutnya spice souq dan daerah yang
menjual aneka barang & souvenir dengan harga lebih murah jika
dibandingkan dengan di tengah kota Dubai.
Dubai Mall
Beberapa kali saya nyasar disini. Saking
luasnya. Maklum, anaknya jarang main ke mall. Dubai Mall dinobatkan
sebagai salah satu mall terbesar di dunia. Butik-butik merk ternama
dunia semua ada. Jika anda gila belanja, datanglah saat Dubai Shopping
Festival, banjir diskon untuk beragam barang branded. Di
tengah-tengahnya ada sebuah akuarium raksasa yang berisi aneka biota
laut termasuk hiu dan pari manta. (tapi tetep ya, hiu itu bukan di dalam
akuarium atau mangkuk sup, seharusnya ada di laut agar keberlangsungan
rantai makanan ekosistem laut tetap terjaga. #savesharks!)
Emirates Mall
Mall ini tidak kalah besarnya. Siap-siap
gempor lah kalau mau main kesini. Yang menarik, disini ada wahana Ski
Dubai, ski resort indoor terbesar di timur tengah.
Ibnu Batutta Mall
Berada di kawasan Jebel Ali Village,
jauh dari pusat kota. Mall ini menyuguhkan suasana berbelanja yang
berbeda. Interiornya terbagi dalam 4 kawasan, Arab, Persia, India &
China. Unik!
Itulah 14 tempat wisata menarik di Dubai. Semoga bermanfaat & menambah informasi
0 komentar:
Post a Comment