Saturday 11 April 2015

OVERLAY di ulead video studio



Overlay adalah suatu obyek yang akan berada diatas obyek lain saat dimainkan.
Overlay dibuat dalam track overlay pada trck Video. Sesungguhnya dalam tiap
pemutaran dapat dibuat satu overlay. Akan tetapi dengan sedikit trik nantinya anda dapat membuat suatu film yang berisi lebih dari satu overlay.

Gambar 19. menambahkan Overlay
Langkah umum untuk membuat suatu overlay adalah seperti berikut ini.
1.      Tampilkan track video dalam tampilan Timeline
2.      Atur durasi suatu tampilan klip dengan menggeser slider pengaturan durasi
tampilan sehingga tampilan klip dalam track video dapat terlihat dengan ukuran
yang enak untuk diatur. Anda juga dapat mengklik ikon Fit project in timeline
window agar tampilan klip yang panjang ditampilkan selebar jendela timeline.
3.      Tambahkan suatu obyek (bias berupa klip vide, warna, image, atau obyek lain) ke dalam track overlay.
4.      Atur tata letaknya pada layer preview.
5.      Atur setting lainnya pada tab Attribute dalam panel pilihan

Menambahkan Gerakan pada Overlay
Untuk menambahkan gerakan pada overlay, lakukanlah langkahlangkah berikut ini.
1.      Klik overlay yang akan diatur.
2.      Gunakan Direction/Style yang terdapat pada tab Attribute dalam panel pilihan.
Pilihan pada kotak Enter adalah untuk menetukan posisi dimana overlay akan
muncul. Posisi ikon mewakili posisi di layer dan arah gerakannya. Pilihan pada
kotak exit menetukan posisi dan arah akhir gerakan overlay.

Gambar. 22. Mengatur arah gerakan Overlay

Menambahkan Transparansi pada overlay
Untuk menambahkan efek transparansi pada overlay sehingga objek dibawah overlay tetap terlihat, lakukanlah langkahlangkah berikut :
1.      Klik pada overlay yang akan diatur
2.      klik mask & Chroma key pada panel pilihan sehingga panel overlay option
muncul. Setelah itu, gunakan pilihanpilihan dalam Overlay Option untuk mengatur efek transparansi.

Gambar 23. Mengatur Transparansi Overlay


Categories: ,

0 komentar:

Post a Comment